Foot Reflexology di Bastyr University

Saturday, July 30, 2005


Tiba-tiba my hubby ngajak ke Kenmore lagi, tapi ga mau bilang mau kemana ,"Mau jalan-jalan aja kok." Rupanya perjalanan menuju Bastyr University at Kenmore. Biasa, dia kan seneng bikin suprise ama wifenya. Aku sempet bingung juga, mau ngapain kesini, ga pernah denger juga nama university ini.
Rupanya kata hubbyku university ini terkenal untuk studi pengobatan natural healing dengan memadukan sistem pengobatan barat dan timur.

Setelah putar-putar dengan mobil akhirnya kami parkir dan mulailah berjalan-jalan melihat kampusnya lebih detail. Kampusnya ga begitu besar, bangunannya malah berkesan seperti seminari, ngeri juga... mengingatkan sekolah saya dulu di Recis. Kulihat ada patung-patung dan emblem sekolahnya... bener juga apa yang aku bayangkan dari tadi. Masih asyik melihat-lihat tau-tau hubbyku udah manggil-manggil dari kejauhan... "Ini...ini yang kucari... coba jalan bolak balik di atas kerikil/batu-batu coral ini", katanya semangat.

Akhirnya aku baru ingat, kalo beberapa minggu yang lalu, kami emang baca Seattle Times koran mengenai pengobatan foot reflexology di Bastyr Uni. Katanya kalau setiap hari kita berjalan minimum 10 menit diatas batu-batuan itu bisa menurunkan tekanan darah tinggi dan penyakit dalam lainnya. Syaraf-syaraf itu berkumpulnya di telapak kaki, jadi bagian inilah yang musti distimulasi syaraf dan peredaran darahnya. Baru deh saya ngehhh....


Ternyata hubbyku udah jalan duluan, aku masih asyik liat kanan kiri, soalnya jalan setapak yang bercoral/pathnya ditata rapi dan unik berdekatan dengan kebun yang ditanami macam-macam tanaman untuk pengobatan.

Dengan santainya saya melepas sepatu dan mulai berjalan di atas batu-batu itu.. ga lama,"Masya Allah ouch..ouch.. adoow sakiitt," jeritku. Seluruh telapak kaki dipijit-pijit oleh batu-batu itu sehingga menimbulkan sensasi darah di telapak kaki terstimulasi. Pikirku mau stop aja, loncat keluar jalur yang berumput tapi saya harus terus jalan sambil meringis-ringis sakit dan hubbyku udah ketawa-tawa aja dari jauh.... hmmm awas yeh.

Ga lama peluh mulai bercucuran, ga terasa karena nahan sakit kali ya... "Kok kesakitan gitu... jangan-jangan banyak penyakit nih," goda hubby dengan jail. Untuk tahap pertama, aku cuman kuat jalan dua kali bolak balik, kalo hubbyku kuat lima kali bolak balik. "Nanti balik lagi yuk kapan-kapan," katanya semangat.

Lepas reflexology, sepanjang jalan telapak kakiku berdenyut-denyut, bukan kesakitan tapi enak sekali, rasanya darah itu terpompa (udah kelamaan tidur tuh darah ama syarafnya, ibarat di bangunkan dengan paksa). Terus terang jadi pingin balik lagi deh.


Kami jadi berangan-angan...kalo punya rumah mau dibikin kaya gini juga, dibuat jalan setapak yang berkoral. Kanan kiri diberi bunga-bunga dan tanaman apotek hidup. Jadi inget Mama saya yang jago berkebun.... saya ga suka berkebun nih hikks...tapi lama-lama musti belajar juga.

...halaman asri sekaligus menyehatkan badan dan pikiran...



Yumm..yumm buat Teapot vegetarian cuisine

Friday, July 29, 2005


Beberapa bulan yang lalu temenku memperkenalkan restoran ini, namanya Teapot Vegetarian House di Redmond. Katanya makanannya enak sekali meskipun menunya vegetarian. Hmm...ragu juga, soalnya kami kan bukan vegan, masih cinta makan daging... boleh dibilang half vegan deh... veggie iya...daging iya.... gimana sih ini...



Terus masih terbayang kalo makan di airplane yang veggie.... aduh...ga ada rasa-rasa enaknya, so bland and plain.

Eniwey...malam ini, hubbyku ngajak dinner ke resto ini, "Cobain yuk..siapa tau enak, kalo ga enak ga usah dateng lagi."
Akhirnya abis satu jam main tennis, kami pergi ke Teapot dengan hati yang masih ga begitu yakin (soalnya kan sayang kalo makanannya ga enak).

Teapot lokasinya ga jauh dari rumah kami, di 15230 NE 24th St, Redmond, milik orang Singapore yang migrant dari negerinya. Secara sekilas, restonya mungil dan ditata apik serta bersih. Warna dinding dan langit-langitnya cream kehijauan, terus ada lukisan sayur-sayuran. Bagus juga, saya suka sesuai dengan tema VEGETARIAN.
Sesuai dengan namanya Teapot, saya juga melihat ada koleksi macam-macam teapot sebagai dekorasi.

Variasi menunya banyak, mulai dari Appetizer, Soup, Sizzling Platter, Hot Pot, Popular Selection, House Specialty, Noodles and Chow Mein, Rice and Fried Rice, Dinners Combo.... dan Dessert juga ada. Terus terang saya kagum juga dengan chefnya yang mempunyai banyak ide meskipun ini veggie menu dan lebih mengarah ke Singaporean Chinese style.



Kami sempat bingung juga melihat variasi menunya... akhirnya kami memilih Steamed Dumplings (6) $5.95, Mongolian Vegetarian $8.95 dan Organic Oyster Mushroom Florentine $12.95. Ga lama kurang lebih 10 menit makanannya muncul, wow kami kagum lagi dengan presentasinya yang menarik, semua ditata diatas piring senada warna hijau.

Steamed Dumplings berupa traditional Northern Chinese dimsum dibuat dari cincang sayuran segar beserta rempahnya. Dikukus, diberi saus cuka dan sesame oil.

Mongolian Vegetarian berupa tumis tahu masak kecap manis, disajikan diatas tumpukan crispy rice noodles. Menu ini terpilih sebagai Best Entree 2000 oleh Northwest Animal Rights Network.

Organic Oyster Mushroom Florentine berupa jamur oyster organic segar didatangkan khusus dari Vancouver, BC... jadinya soo special karena ga selalu ada alias limited, dan soo enak... Pakai saus sweet gingered brown sugar dan ditumis bersama bayam segar... This is the best...

Secara keseluruhan saya kasih review 5 stars deh... karena vegetarian ga seburuk yang dibayangkan. My hubby plus saya juga udah semangat mau balik lagi makan disini untuk mencoba menu yang lain... Saya juga sempat melihat ga hanya kami aja yang suka makanan di Teapot ternyata udah mendapat review positif dari berbagai majalah cuisine seperti Seattle Weekly, Pacific Northwest dan Seattle Magazine.

.... yumm...yum..tak kenal maka tak sayang......



Blueberry picking

Thursday, July 28, 2005


Hari yang dinanti tiba, akhirnya aku ama teman Malaysiaku janjian mau metik blueberry di Bellevue Farm; letaknya antara Main St dan 148th Ave NE. Perkebunan ini luasnya 14 acrees dan milik city of Bellevue.

Sudah bertahun-tahun sejak saya datang ke Bellevue, perkebunan ini disewa oleh keluarga Vietnamese. Berhubung temenku suka metik blueberry tiap tahun, jadinya dia sudah kenal dengan salah satu penyewa kebun ini, Mr Cho.

Hari ini masih panas seperti hari-hari sebelumnya, masih diatas 80F, jadi kami bergegas pergi sebelum hari terlalu panas dan terik. Saya sendiri sudah bersiap-siap dengan baju yang katun lengan panjang, pakai sunscreen SPF 30 dan topi lebar yang menutupi muka... pokoknya seminimal mungkin kena sinar matahari. Ga lupa bawa minum juga, pasti bakal haus..

Jam 10.30 pagi kami sudah berada di farm, mendaftarkan diri dan masing-masing mengambil satu bucket untuk tempat blueberrynya. Buah yang dipilih harus matang dan berwarna ungu kehitaman; kebetulan buahnya lumayan banyak yang sudah matang di pohon dan ukurannya besar pula. Kalau yang belum matang warnanya kehijauan dan kecil-kecil.

Hari itu rupanya ramai juga yang memetik blueberry, kulihat banyak anak-anak kecil beserta orangtuanya, juga ada kelompok anak-anak dalam rangka summer day camp. Maklum summer time berarti libur panjang sekolah, harus ada kegiatan untuk anak-anak.

Satu jam berlalu, tak terasa saya sudah memetik 2.6 pound (kurang lebih 1/8 bucket ...hikkkss) dan badanpun sudah basah dengan peluh karena panas. Kulihat ada bapak tua tidur dibawah pohon blueberry, mungkin saking lelah dan terik hari itu, jadi tidur di bawah pohonpun jadilah.

Kami beristirahat sejenak di pendopo kayu, sungguh nyaman dengan angin sepoi-sepoinya dan sempat berkenalan dengan anak Russian, instant friend, Marie. Dia pun datang sekeluarga untuk memetik blueberry...wow lumayan mereka dapat banyak sekali.. lebih dari 2 buckets.

Sebelum pulang, kami sempat melihat-lihat macam-macam sayuran dan buah-buahan segar dijual disitu. Umumnya yang menarik pengunjung adalah blueberry itu sendiri dan ada raspberry. Memang murah sekali dibanding di supermarket. Satu pound blueberry kalau di perkebunan ini harganya $1 sedangkan di supermarket $4.99. Memang mahal karena tenaganya, sayapun bisa membayangkan kalau pemetik blueberry yang bekerja setiap hari berjam-jam dibawah terik matahari.... wuahh kasihan betul.

Akhirnya jam 12 siang kami pulang dengan hati puas dan senang... satu jam menjadi pemetik blueberry.... cukup sudah..ga mau lebih lama dari itu... telerrr



Just another hot day

Tuesday, July 26, 2005


Jam 12.27am...kami belum tidur, lagi buka pintu lebar-lebar supaya angin sejuk masuk dan bisa tidur dengan lelap. Aku lagi nemenin hubby yang masih ngutak ngatik didepan computernya. Lokasi state kami, Washington, yang diujung kiri atas, bertuliskan angka 68 yang artinya 68 Fahrenheit = 20 Celcius.

Smooch juga ga mau kalah, sejak mulai Summer dia maunya tidur malem di luar sambil ngerasain angin sepoi-sepoi dan duduk-duduk diatas pager kayu. Paling nanti balik rumah pas subuh jam 5.00am. Bandel kan Smooch ini.. keluyuran malem-malem..kekekek


Siang panas lagi, lebih panas dari kemarin. Kayaknya minggu ini suhunya bertahan di atas 80-an. Kemarin aja my hubby pulang kerja langsung sakit kepala...hueheue kesian.... Pagi-pagi aku udah keluar karena tau bakalan panas, ngurus segala appointment dan belanja grocery. Abis itu di rumah aja ampe sore ngelanjutin kerjaan sambil denger audio books ama masak. Jam 5.30 sore keliatannya paling panas 85 F, aku dari siang tadi udah ngadem di rumah aja, Smooch juga males-malesan, kerjanya tidur aja.

Jam 7.30-8.15 malem maen tennis, nunggu rada adem dulu. Jam 10.00 malem kami main bowling 4 games; 1(me) - 3(hubby). Scoreku lumayan 95, 93, 139 dan 116; rata-rata 111. Kata hubbyku aku udah bagus mainnya tinggal ngarahin bola ke pin, supaya dapet score yang bagus. Jam 11.00 malem selesailah sudah, mayan sweaty juga.

... another hot days... another lazy days...



Lembur Kuring di Talus

Thursday, July 21, 2005


Lembur Kuring di Taluss??? Ada aja lho... dan jangan menolak kalau diundang.... rugi abess deh.... Kenapa begitu??
Rumah makan satu ini ...eh..salah denk... tuan rumahnya Teteh tersayang yang suka heboh tapi segala jadi...kekeke...gape banget kalo soal masak...mau masakan Sunda hayoo, masakan Cina hayoo, masakan bule hayoo...terus restonya eh salah lagi...rumahnya ditata apik dan asri...membuat para tetamu selalu betah dibuatnya.

Aku kenal beliau ini kira-kira 4 taun yang lalu, kami baru-baru dateng ke Seattle... kala itu sedang mampir ke rumah temenku. Tiba-tiba dari kejauhan kulihat beliau sedang ngantar rantangan alias catering ke rumah-rumah temen Indo. "Dia jago banget masak lho," begitu kata temenku. "Kalo ngerantang ga pernah bosen menunya, masakannya authentic Indo," lanjutnya.. "Ohh oke...siiip donk kalo gitu, di negeri orang kan susah nyari yang jago masak plus authentic rasa lidah nenek moyang," begitu pikirku.

Hari-hari berganti, undangan makan pun selalu berdatangan dari beliau ini. Suami dan istri sangat baik, murah hati dan kalau pesta... ibaratnya semua jenis masakan dibuatnya mulai dari appetizer, makanan utama sampai dessert.. Kadang saya kagum, kapan buatnya...kata suami beliau,"Dibantuin jin kali"... Huehuehue.... marah deh Teteh digangguin...

Kemarin ini, untuk kesekian kalinya tiba-tiba beliau meneleponku," Kapan maen lagi ke sini, saya mau masak makanan Sunda; ajak tetangganya juga kan belum pernah kesini". Tentu saja untuk kesekian kalinya saya mengiyakan, menelepon tetanggaku dan menconfirm kedatangan kami.

Hari yang dinanti tiba, kali ini saya sengaja tak membawa makanan untuk buah tangan, tapi membawa bunga anggrek cantik untuk rumahnya yang asri.
Setiba didalam, kami langsung disuguhi appetizer combro, spring rolls dan halal bacon (sebenernya ini halal turkey tapi dibuat sedemikian rupa seperti bacon strip). Sambil kita berbincang-bincang, tuan rumah langsung menata meja di patio belakang, sungguh asri dan nyaman, pationya diberi cover supaya bersuasanakan seperti di resto sunda ala amerika. Dari tempat duduk kami, pandangan kami tertuju ke arah hijaunya green belt Issaquah.


Menu utamanya kali ini pengkok kacang panjang,tumis lember, tumis ampas kecap kc. kedele hitam, ayam goreng, balado udang, pindang goreng, ulukutek terong dan kerupuk udang. Penutupnya buah lychee segar dan buah jeruk, sungguh nikmat.

Makan siang berlangsung selama 1 jam dibumbui dengan berbagai obrolan ringan, tak terasa lama kelamaan kami mengantuk karena perut kenyang dan angin sepoi-sepoi. Padahal hari itu lumayan panas terik 85F, tapi tidak terasa karena kami dibawah tenda dan anginnya lumayan sejuk.

Akhirnya pukul 3.00 sore kami harus pulang, dengan senang hati kami dibekali sisa makanan lezat yang ada. Waduh...terima kasih banyak ya Teh....

....ditunggu session selanjutnya untuk undangan makan di Lembur Kuring ..yum.. yum....



Serba serbi Triathlon SeaFair 2005

Sunday, July 17, 2005

"Yang... aku mau ikut Triathlon," begitu kata hubbyku selepas pulang kantor
"Hah... yang bener ah... gila... apa kuat, kan ga pernah ikutan?" balasku kaget
"Yah dicoba aja, soalnya diajak ama temen kantor nih," kata hubby dengan yakin sambil senyum-senyum.

Detailnya:
Benaroya Research Institute Triathlon at Seafair.
Lokasi: Seward Park
Jarak: Sprint (1/2 mile Swim di Lake Washington, 12-mile Bike, 3.1 mile Run)

Event ini bagian dari SeaFair tahunan. SeaFair adalah event komunitas Seattle selama musim Summer. SeaFair berlangsung dari tanggal 2 July sampai 7 Agustus. Event penting selain triathlon seperti Milk Cartoon Derby, Classic Speedboat Show, Virginia Mason Marathon, Kitefest, Torchlight Parade, Kirkland Classic Carshow.

Pembicaraan ide triathlon ini berlangsung kira-kira 3 minggu yang lalu. Masih dengan perasaan saya yang kurang yakin akhirnya kami mulai berbelanja keperluan Triathlon. Kami pergi ke Sport Authority membeli sepeda dan helmet, lalu ke Big 5 untuk membeli body suit.

Hari yang dinanti tiba, hubbyku berangkat dari rumah jam 6 pagi karena eventnya dimulai jam 7 pagi. Sampai ditujuan ternyata sudah banyak orang dan event akan segera berlangsung. Event pertama adalah berenang di Lake Washington untuk 1/2miles. Hubbyku tidak menyangka kalau di dalam danau yang airnya tenang ternyata banyak tumbuhan air merambat millfoyle, yang dapat melilit kaki perenang. Karena hubbyku belum pernah ikut triathlon sebelumnya, dia cuman bisa berenang sejauh 1/4 mile dan harus keluar dari air karena kakinya terus menerus terlilit oleh millfoyle. Kasihan my hubby... "Aduh...ga seperti berenang di kolam renang biasa, ini bener-bener lain medannya" dengan penuh penyesalan. Lepas berenang dilanjutkan bike 12 miles menyusuri highway I-90, my hubby bisa selesai tapi berhubung sepedanya bukan special sepeda balap jadinya tidak bisa melaju dengan kencang. Kata temannya harga sepeda balap yang bagus bisa sampai $1000. Lepas bike dilanjutkan berlari mengitari Seward Park sejauh 3.1 miles, awalnya tracknya datar tapi lama kelamaan ada track tanjakan sejauh 1 mile. Secara keseluruhan my hubby dapat menyelesaikan 2 tracks dari 3 tracks, yah bener-bener lumayan untuk first timer triathlon. Waktu yang diselesaikan kira-kira 2.5 jam.

Kayaknya hubbyku semangat betul pasal event ini, "Aku mau ikut lagi ah nanti untuk Triathlon event di Kirkland bulan September 2005". "Better next time be prepared my dear", I replied and teased him.



Garage Sale di Inglebrook, Bellevue

Saturday, July 16, 2005

Kali ini garage salenya bener-bener di dalam garasi temen Singaporeku. Ini event ketiga yang kulakukan bersamanya. Inglebrook adalah kompleks townhouse temenku di daerah Bellevue. Tiap tahun komunitas ini mengadakan event garage sale bersama-sama dengan maksud untuk mengundang pengunjung yang lebih banyak.

Pagi-pagi sudah mendung, malah ada hujan rintik-rintik, wah ini sih alamat ga ok buat garage sale. Tapi ya udah, show must go on. Barangku yang dijual ga banyak, hanya ada rice cooker, sisa-sisa kain, bread maker, bunga kering, scarf, dan pola-pola baju. Temanku barangnya lebih banyak seperti baju-baju, sepatu, assesories wanita, sarong-sarong dari Bali.

Jam 9.00 pagi, eventnya dimulai, kami santai-santai aja menyiapkan barang-barang yang akan dijual. Diluar kulihat masih hujan rintik-rintik, tapi tak menghalangi orang-orang yang datang untuk melihat-lihat. Kulihat tidak semua tetangga berpartisipasi untuk event ini, "Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya," kata salah satu tetangga. Saya pun melihat tidak adanya pengumuman dalam skala besar disekitar Inglebrook, alhasil untuk pengendara agak sulit untuk melihat pengumuman yang terlalu kecil.

Garage sale kali ini berjalan agak lambat dalam arti pengunjungnya ga begitu banyak, tapi kami menunggu terus sampai jam 4 sore. Kulihat temanku agak kecewa karena dia sudah posting dimilis pengajian, tapi tak ada satupun dari kawan-kawan kami yang datang. Hmm.. apa karena hujan ya? Tapi ada sedikit sukanya juga, kami jadi sempat saling berkenalan dan berbincang-bincang dengan tetangga-tetangga sekitarnya; hal yang sangat jarang terjadi di Amerika karena hidup kita sudah saling menyendiri dan jarang bersosialisasi karena sempitnya waktu. Ada ibu tua berumur 80-an, tetangga sebelah temanku yang hidup sendirian dan sakit kanker. Saya berpikir ngeri juga, kalau ada apa-apa bagaimana?

Akhirnya jam menunjukkan pukul 4 sore, barang-barang kami yang terjual lumayan juga. Tidak terasa badan capek dan lapar juga, akhirnya setelah beres-beres, saya sampai rumah jam 5 sore.



Kucingku sayang...kucingku malang

Friday, July 15, 2005


Kulihat dirimu terbaring malas
Kulihat dirimu tertidur pulas
Kulihat dirimu terlentang puas
Bahagiakah dirimu?

Kulihat dirimu genit berdandan
Kulihat dirimu bermanja-manja
Kulihat dirimu tertangkap basah di basin
Sadarkah dirimu hanya seekor kucing?

Kulihat dirimu ketakutan
Kulihat dirimu kelaparan
Kulihat dirimu kedinginan
Sadarkah dirimu bila kami merawatmu?

Hanya perhatian dan sayang kami
Dokter hewan, vaksin, Trader's Joe tuna can, Purina HairBall dry food, Bayer Fleece, Felilax medicine...
We love you Smooch......
1.5 tahun hidup berbagi..suka dan duka... our beloved calico cat, Smooch



My Confessions

Tuesday, July 12, 2005


Minggu-minggu ini kegiatan utama di rumah dulu. Kemarin ini aku terpaksa musti curhat ama sisters di Multipliers kalo dunia MP ternyata mengasyikkan dan bisa lupa waktu. Ngga bisa gitu ajah meninggalkan MP... supaya adil sekarang liat MP sambil masak, sambil jahit, sambil knitting. Oh ya.... kalo ada waktu silakan tengok multiplyku... Cuman kalo mau liat komplit musti jadi member dan connect ama aku..

Alhamdulillah ternyata hasil Quilts dan jahitanku mendapat response yang bagus sekali. Makasih yah teman-teman...soalnya opini ini perlu untuk future launching product Adeline's Palette. Sementara ini belum punya toko...jadi pake virtual shop aja...pake jasa MP atau blog ini...masih ngumpulin modal nih.. hikks


Semalam aku ngebut bikin alterations 5 celana panjang.... Yang punyanya udah nagih terus, tuh kan keteter lagi gara-gara keasyikan di MP. Hari ini dilanjutkan knitting projectnya, disambi denger audio book Candace Bushnell Trading Up. Audionya pake CD jumlahnya 17, jadi ceritanya agak kepanjangan dan terlalu detail, akhirnya ga diselesaikan karena alurnya rada melantur kemana-mana. Buat review saya kasih 2 stars dari 5, ga begitu kurekomendasiin deh kalo mo baca. Mendingan cari yang lain aja.

Ternyata asyik juga dengerin audio book karena bisa multitasking sambil ngerjain sesuatu tapi juga dengerin cerita... jadi inget jaman saya dulu suka denger cerita-cerita traditional Indonesia dalam kaset.

Ngga lupa masak juga karena hubby tersayang minta dibuatin Gulai Kambing Pedes.... nanti makannya pakai roti chanai, karena kuahnya merah, kental dan pedas...yum..yumm.
Back to work, sampe jumpa lagi....



Guilty Pleasure of Krispy Kreme Doughnuts

Sunday, July 10, 2005


"..aahhh Krispy Kreme doughnuts"
Hmmm siapa yang ga suka dan ga akan nolak kalo dikasih.. Kami berdua suka banget donuts ini.. yah pengganti Dunkin Donuts yang ga pernah kulihat retailnya di Seattle ini.

Hari ini, as usual, weekend memanjakan wife, my hubby jalan-jalan ke sana-kesini...terus dia bilang "There's unfinished business for both of us".. eh..ternyata mau mampir ke Krispy Kreme di Issaquah. Katanya waktu kerja di Microsoft, suka pingin mampir, tapi ngeliat calories contentnya.. musti watch out. Aku sendiri belum pernah mampir langsung ke outletnya, didalamnya okeh juga, interiornya ditata 60s style, trus ada tempat duduknya.

"Waktu pas grand opening, orang-orang sampe antri keluar mau beli donut. Original Glaze yang paling disukai", begitu kata my Singaporean friend, penggemar abes KK donut. This KK store open 24 hours, ga heran orang suka beli malem-malem.

Akhirnya hubby pesen 1 dozen mix variety donuts, 4 original glaze, 4 glaze raspberry filling, 2 chocolate custard filling ama 2 glazed orange filling. Lumayan juga hanya $7.69 per dozen. Kalo yang original harganya $6.49/dozen. Memang yum-yum... ga kerasa udah abis satu... konon 1 donut calorinya antara 250-350. Kata suami 1 jam maen tennis baru deh terbakar calori dari 1 donut. Tapi waktu itu kami ga gitu peduli.... just guilty pleasure of having a nice bite of donut and choco drink...at 2.30pm



St. Edward State Park, Kenmore, WA

Saturday, July 09, 2005


Abis makan siang di Sushi Land, kami memutuskan untuk jalan-jalan ke daerah Kenmore. Kalo di lihat di peta keliatannya daerahnya hijau dan di tepi Lake Washington. Salah satu yang menarik ada St. Edward State Park, tamannya besar terlihat warna hijau lumayan besar di peta kami.


Kami sengaja ga lewat I 405 N, memang jalannya mau lewat Washington Bld sambil liat-liat kehijauan pohon-pohon. Akhirnya kami melihat tanda St.Edward Park dan mulai menyusuri jalan. Pohon-pohon di kanan kiri sangat rimbun, seperti mau masuk hutan, mengingatkan saya waktu jalan-jalan dulu ke Yellowstone Park di Wyoming.


St.Edward Park luasnya 316 acres ditepi bagian utara Lake Washington. Dulunya tempat ini untuk seminari, jadi di dalam taman itu ada gedung tua tempat sekolahnya. Pada tahun 1977, sekolah seminari ini memberikan tanah beserta bangunannya pada state of Washington untuk dipergunakan sebagai taman.

Taman ini mempunyai banyak fasilitas seperti taman bermain, tempat piknik yang ada mejanya, hiking, sepak bola, memancing, bicycling, water skiing, boating dan racquetball. Juga pengunjung bisa bird watching dan naik kuda di daerah ini tepatnya Holmes Point.

Konon burung-burung yang ada seperti Crows or Ravens, Doves or Pigeons, Ducks, Eagles, Geese, Gulls, Hawks, Herons, Hummingbirds, Jays, Owls, Woodpeckers, Wrens.
Ikan-ikan yang ada Bass, Bullhead, Salmon, Trout.
Binatang mammals yang ada Chipmunks, Coyotes, Foxes, Muskrats, Otters, Raccoons, Squirrels.

Kami pun bisa akses ke waterfront lewat jalan tanah atau trails. Sayangnya tak ada akses ke pantai, karena masih dikembangkan lebih lanjut.
Kami lihat banyak pengunjung yang menikmati keindahan alam dan memanfaatkan fasilitas yang ada. Karena ini State park yang lumayan besar, jadi pengunjung di pungut bayaran $5.00 untuk parkir.



A Catsitter not a Babysitter

Tuesday, July 05, 2005


.....would you like catsitting for my cat, please? asked my singaporean girl friend....

Pagi itu.... masih agak mengantuk.... kukira pendengaranku yang salah.... ternyata benar, saya diminta untuk catsitting anak kucing..... Kalau jadi babysit sudah biasa dilakukan, tapi kalau yang satu ini belum pernah....meskipun saya punya kucing dan saya yakin tiap kucing mempunyai karakter yang berbeda. Sebelumnya saya pernah melihat kucing temenku ini dan pernah bermain-main dengannya. Akhirnya saya mengiyakan dan setuju mengurus kucingnya selama dia pergi ke luar kota. Temanku menjelaskan apa-apa yang harus dilakukan, ternyata kecil-kecil cabe rawit banyak persyaratannya, mulai dari makannya, minumnya dan membersihkan cat litternya. No problem lah, lagi pula saya penggemar kucing. Mengapa tidak dicoba saja...

Anak kucing ini lucu dan lincahnya bukan main, namanya BC, betina. Kelihatannya BC ini seperti kucing liar jenis lynx atau oselot yang hidupnya di daerah pegunungan. Warna badannya abu-abu dengan garis-garis hitam sekujur tubuhnya. Bulunya jenis pendek bukan yang panjang dan lebat seperti Smooch. Betul juga, sewaktu saya ke rumah temenku untuk melaksanakan tugas, si BC sudah meng-eow-eow dan mukanya nongol-nongol di jendela. Saya membuka pintu perlahan-lahan karena takut dia loncat keluar, karena kalau sudah keluar ga akan pulang dalam waktu dekat dan maunya main-main sampai bisa-bisa tersesat.

Setelah didalam rumah, BC kelihatannya gembira sekali melihat saya. Dengan penuh energi, dia loncat dari tangga, lari masuk bawah kursi, keluar lagi.... waduh saya capek melihatnya.. tapi memang seusia ini BC sedang lincah-lincahnya, sangat berbeda dengan Smooch yang kesukaannya makan, tidur dan mempercantik diri saja. Saya segera memberi makanannya, makanan kering khusus anak kucing, mengganti minumannya dan membersihkan cat litternya. Tidak lama setelah itu BC mengeluarkan suara purring, suara kucing tanda dia suka dan dia langsung menggesekkan badannya ke kaki saya. Mungkin inilah tanda dia mengucapkan terima kasih.... I think I'm in love with this kitty..... I'm her surrogate mamacat.

Karena harus melanjutkan kegiatan lainnya, saya shollat duhur dulu. Ya ampun, saya sampai bingung melihat BC... dia pikir saya bermain-main dengannya. Tak henti-hentinya dia melompat-lompat ke badan saya, jari saya pun digigit-gigitnya...hmmmm....nakalnya. Tak lama kemudian, saya pun harus pergi meninggalkan BC.... sendirian lagi di rumahnya dalam kesunyian dan kegelapan. Keluar rumah pun sama susahnya seperti masuk rumah, jangan sampai BC melompat keluar. Kali ini saya harus menghidupkan alarm rumah dan harus cepat-cepat keluar sebelum alarmnya meraung-raung. Alhamdulillah berhasil, sebelum pergi kusempatkan say good bye dari kaca jendela.... aduh saya tidak tega, bisa kulihat mata dan air muka BC sedih, tangannya yang masih mungil menggaruk-garuk kaca jendela tidak berdaya... dan suara mengeongnya memelas sekali........ berkali-kali.



Missed lagi Pengajian Assyifa

Saturday, July 02, 2005

Dari Jum'at malem, gue udah ga enak badan dan ada pilek-pilek dikit. Tapi sorenya masih maen tennis ama hubby gue....lumayan lama juga... 1 jam.. Permainan lumayan sengit.. kadang gue yang ketipu pukulannya, juga sebaliknya.

Besoknya, bener deh... flu berat, ga enak banget. Padahal hari itu ada pengajian bulanan Assyifa Ustd. Joban. Biasanya tiap Sabtu pagi, kami ke gym dulu karena ada Step Class. Yang ngajarnya bagus, gerakannya bervariasi, jadi sayang kalo di lewatkan. Hari itu terpaksa missed the class.

Akhirnya masih coba-coba untuk bangun dan mau bikin beef samosa buat potlucknya...eh baru setengah jalan udah pusing kepala. Akhirnya gue lanjut tidur lagi, makan tylenol dan minum air banyak-banyak. Hubby gue pergi ke pengajian, topiknya bagus "Tema-Tema Utama Al Qur-an".. Sayang juga sih berarti udah 2 kali missed pengajian, bulan lalu ga dateng gara-garanya kami musti bantu temen.. in urgent. "Pengajian saya kok ga dateng... kemana? Ustd. Joban bertanya langsung ama saya.... waduuh deggg....soalnya kami termasuk rajin dateng ke Assyifa...

Pulangnya hubby tersayang beliin Beef Noodle Soup....my favorite dish dari Olympic Express. Ini halal restaurant punya orang Champa. Maacih ya hubby cayang... makes my day bit better....hikkss



PF Chang Bistro romantic dinner

Friday, July 01, 2005


Hari ini saya happy banget... soalnya kan long 4th July wikend, biasanya my hubby punya romantic plan menyambut weekend ini. Seperti biasa, setelah istirahat pulang kantor, kami berdua main tennis dulu di lapangan kompleks selama 1 jam. Pukul 8.00pm kami sudah selesai main, dan segeralah saya membuat resevation dinner for two jam 9.00pm...

My hubby sudah pernah makan di restoran ini dengan kawan kantornya, tempatnya bagus dan cukup romantis, dan selalu ramai dikunjungi orang. Mendengar namanya saya pikir seperti Chinese restaurant biasa, tapi ini agak lain karena sudah dimodifikasikan versi western style. PF Chang Bistro tepatnya, berlokasi di Bellevue Square, menghadap jalan Bellevue Way NE.

Akhirnya kami menempati tempat duduk didekat jendela yang menghadap keluar. Betul saja, restaurantnya sudah penuh dan ramai. Ambiencenya bagus, bersih, lampu-lampu sorot yang romantis terus para pengunjungnya rata-rata orang-orang Amrik. Sembari duduk kami bisa melihat 75 % konstruksi bangunan Lincoln Square. The L Sq. ini bakal menjadi pusat mall terbesar dan high class di Bellevue, grand openingnya Fall 2005.

Setelah melihat daftar menu, akhirnya kami memesan Sweet Sour Soup dan Seafood Dumpling sebagai Appetizer, main menunya Hot Fish in spicy Sour Sauce, Seafood Pad Thai dan Scallop Stir Fry, minumnya Chinese Green Tea. Malam itu no room for dessert...sudah kenyang. Alhamdulillah enak banget, saya suka makan disini dan pingin kembali lagi... apalagi makan sama hubby tersayang..... romantis.

Sebelum pulang, kami jalan-jalan malam sekejap menyusuri pedestrian. Makasih ya hubby..... Buat saya, ga ada waktu yang menyenangkan selain melakukan kegiatan bersama suami...